Mengenaskan Pria Asal Medan Tewas Ketabrak Kereta Api
Portalberita.One, Medan – Seorang pria bernama Landong Syahputra (26) tertabrak kereta api di ujung jalan Surau Ayahanda, Medan Sumatera Utara. Korban dilarikan kerumah sakit usai ditabrak kereta api tersebut.
Kapolsek Medan Baru Kompol Teuku Fathir Mustafa mengatakan kepada wartawan”berdasarkan keterangan saksi di TKP bahwa korban yang ketabrak kereta api tersebut ternyata sering mangkal di rel tersebut.
Baca Juga : Nahas! Dilindas Truk Kontainer Pelajar SMA Tewas
ketika korban duduk kereta api langsung melintas dan menabrak korban. Warga yang melihat kondisi korban langsung membawanya kerumah sakit. Kondisi korban sangat parah, kedua kaki korban putus dan kepala penuh dengan darah.
Korban sempat dibawa kerumah sakit namun nyawanya sudah tidak bisa tertolong. Saat ini polisi masih memastikan motif korban melakukan aksinya. Dan pihaknya masih melakukan penyelidikan dengan memeriksa beberapa saksi.